Nakita.id - Berikut ini sejumlah berita terpopuler yang dirangkum oleh Nakita pada hari Senin (4/11/2024).
1. Ini Isi Gugatan Cerai Baim Wong, Batasi Anak Bertemu Paula Verhoeven?
Gugatan cerai Baim Wong telah tersebar luas di media, menyebabkan Paula merasa tidak nyaman.
Oleh karena itu, Paula meminta agar sidang dilakukan melalui e-court untuk menjaga privasi, serta meminta majelis hakim memastikan sidang berjalan tertutup.
Namun, majelis hakim menyatakan bahwa sidang belum memasuki pokok perkara sehingga keputusan tentang pengaturan ini belum dibuat.
Masalah lain yang menjadi sorotan adalah akses Paula untuk bertemu dengan kedua anaknya yang kini tinggal bersama Baim.
Kuasa hukum Paula, Alvon Kurnia Palma, meminta majelis agar Baim memberikan kelonggaran bagi Paula untuk tetap berhubungan dengan anak-anak mereka.
Alvon menyampaikan bahwa akses Paula untuk bertemu anak-anak terbatas, yang menurutnya tak adil bagi kliennya. Perseteruan ini semakin memanas ketika kedua belah pihak berbeda pendapat mengenai format sidang.
Paula, melalui kuasa hukumnya, mengajukan permohonan agar sidang digelar secara daring (e-court), dengan alasan ketidaknyamanan dan menjaga privasi di tengah isu yang sudah tersebar luas.
Baim, diwakili oleh pengacaranya Fahmi Bachmid, justru meminta sidang dilakukan secara tatap muka atau offline. Fahmi menginginkan agar sidang dilakukan langsung di pengadilan untuk memastikan proses sidang lebih transparan.
Baca selengkapnya di sini
Baca Juga: BERITA POPULER: Cek Bansos Kemensos 2024 Bulan November hingga Rencana Nikita Mirzani untuk Lolly
2. Kronologi Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia karena Tenggelam
Drummer Matta Band, Yadi Bachman atau Wox mengalami duka mendalam usai sang anak meninggal dunia karena tenggelam di pantai.
Putra Wox Matta Band, Kaisar Akira Ayman dikabarkan meninggal dunia tenggelam terbawa ombak di Kelingking Beach, Nusa Penida, Bali. Peristiwa ini terjadi pada hari Rabu (30/10/2024) kemarin pukul 10.00 WIB.
Melansir dari laman Tribun Seleb, kronologi meninggalnya anak Wox Matta Band dijelaskan oleh Kasi Humas Polres Klungkung, Bali, Iptu Agus Widiono.
Dikatakan Kaisar Akira Aiman melakukan study tour bersama siswa rombongan sekolah dari Sumedang.
"Sekiranya pukul 09.00 WITA, korban atas nama Kaisar Akira Ayman bersama 48 rombongan study tour dari SMA IT Insan Sejahtera, Sumedang, melaksananan study tiur ke Bali dan menginap di Jimbaran," kata Iptu Agus.
Kemudian, rombongan melakukan penyeberangan dari Pelabuhan Sanur menuju ke Nusa Penida untuk melakukan kegiatan wisata. Setibanya di Nusa Penida, rombongan termasuk korban menuju objek wisata Kelingking Beach.
"Jadi, rombongan tiba di Kelingking Beach sekiranya pukul 10.20 WITA," sambungnya.
Dalam rombongan tersebut terdapat 19 orang, 15 laki-laki dan 4 perempuan.
"Siswa perempuan turun ke pantai bersama rombongan laki-laki untuk melaksanakan aktivitas bermain di pantai," lanjutnya.
Baca selengkapnya di sini
3. Profil Medina Dina Isunya Calon Istri Gading, Ibu Sambung Gempi?
Medina Dina adalah seorang aktris Indonesia yang dikenal melalui perannya di sejumlah sinetron dan FTV, terutama di genre drama keluarga.
Ia pertama kali populer lewat sinetron Suami-Suami Takut Istri (2009) dan kemudian tampil dalam beberapa serial seperti Pintu Berkah dan Suara Hati Istri.
Sosok Medina sering dikaitkan dengan karakter wanita yang menghadapi berbagai konflik, termasuk kisah tentang pernikahan dan kehidupan rumah tangga.
Belakangan ini, kehidupan pribadi Medina menjadi sorotan publik karena rumor yang mengaitkannya dengan aktor Gading Marten.
Isu kedekatan mereka muncul setelah momen ulang tahun Medina, di mana Gading hadir memberikan kejutan dengan mendatangkan Ariel NOAH, yang merupakan penyanyi favorit Medina.
Kehadiran Gading dalam acara tersebut mengundang spekulasi bahwa mereka mungkin memiliki hubungan spesial. Hal ini semakin ramai diperbincangkan di media sosial dan forum gosip, di mana netizen berspekulasi mengenai status mereka yang belum dikonfirmasi secara resmi.
Ada yang menyebut mereka hanya berteman dekat, tetapi banyak pula yang menduga hubungan ini lebih dari sekadar persahabatan.
Lahir di Jakarta pada 27 Februari 1987, Medina Dina memulai kariernya sebagai presenter dan kemudian merambah ke dunia seni peran.
Awal popularitasnya dimulai saat ia bermain dalam sinetron komedi Suami-Suami Takut Istri, yang menjadikannya dikenal oleh banyak orang. Setelah itu, Medina kerap tampil dalam serial-serial yang diproduksi untuk televisi swasta, menguatkan citranya sebagai aktris dengan karakter istri yang penuh perjuangan.
Baca selengkapnya di sini
4. Nikita Mirzani Sudah Punya Rencana untuk Lolly Setelah Kasusnya Selesai
Nikita Mirzani sudah merancang rencana untuk putrinya Laura Meizani atau Lolly setelah kasusnya selesai. Seperti sudah ramai diberitakan, Nikita Mirzani kini sedang menghadapi masalah mengenai sang anak.
Putri sulungnya, Lolly diduga hamil dan melakukan aborsi atas persetujuan sang kekasih, Vadel Badjideh. Tak terima, wanita yang akrab disapa Nikmir ini pun melapor ke polisi.
Lolly dijemput paksa oleh sang ibu dengan suasana yang kacau.
Tapi seiring berjalan waktu, kondisi Lolly disebut sudah membaik.
Dan lagi, remaja 17 tahun tersebut sudah menjalani visum guna memperkuat laporan Nikita Mirzani.
Kini, Nikita Mirzani hanya perlu menunggu penyelidikan polisi berlanjut.
Melansir dari Tribun Seleb, Nikita Mirzani berencana akan menyekolahkan Lolly ke luar negeri lagi.
Nikita Mirzani masih ingin sang putri menemuh pendidikan dan melanjutkan hidupnya.
"Laura pasti akan sekolah lagi, sudah dipersiapkan sekolahnya, masih di luar negeri," kata Nikita Mirzani.
Baca selengkapnya di sini
5. Minum Air Bekas Rebusan Jagung Apa Manfaatnya? Ternyata Tak Main-main
Air bekas rebusan jagung mungkin terdengar sepele, namun ternyata mengandung berbagai manfaat yang berguna bagi kesehatan.
Rebusan ini menyimpan nutrisi dari biji jagung yang larut dalam air saat proses pemanasan, seperti vitamin, mineral, dan antioksidan. Beberapa manfaat utama minum air rebusan jagung antara lain.
1. Sumber Antioksidan
Air rebusan jagung mengandung senyawa antioksidan, terutama dari kandungan flavonoid dan fenolik.
Antioksidan ini membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh, yang berperan dalam mencegah kerusakan sel dan menurunkan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan kanker.
2. Melancarkan Pencernaan
Minum air rebusan jagung dapat membantu melancarkan pencernaan. Air rebusan jagung memiliki efek yang dapat membantu meredakan perut kembung dan memperbaiki proses pencernaan.
Selain itu, serat yang sedikit larut ke dalam air saat proses perebusan juga bisa membantu memperlancar buang air besar.
Baca selengkapnya di sini
Baca Juga: BERITA POPULER: Cek Bansos Kemensos 2024 Bulan November hingga Rencana Nikita Mirzani untuk Lolly
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR