Melansir dari Mom Junction, berikut ini tanda-tanda awal hamil kembar yang wajib Moms ketahui.
1. Mual Muntah Ekstrem
Tanda pertama yang sangat terlihat adalah munculnya mual muntah yang ekstrem selama 2 minggu pertama kehamilan.
Hal ini dikarenakan tingkat hCG yang tinggi setelah pembuahan kemudian hamil.
Bahkan dalam beberapa kasus, Moms juga bisa mengalami hiperemesis gravidarum atau gejala mual muntah berlebihan yang terjadi di trimester pertama kehamilan.
2. Mudah Lelah
Kehamilan kembar tentu akan membuat Moms lebih cepat lelah bahkan mengantuk.
Hal ini terjadi mulai usia kehamilan 2-3 minggu, Moms.
Karena Moms membawa dua bayi dalam kandungan, tentu Moms perlu istirahat serta makanan yang cukup agar tubuh bisa bekerja dengan baik saat hamil. Terlebih, saat hamil kembar.
3. Nafsu Makan Meningkat
Saat hamil kembar, tentu nafsu makan akan meningkat lebih banyak dari biasanya, karena tubuh sangat membutuhkan makanan untuk proses tumbuh kembang bayi dalam kandungan.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR