Nakita.id - Berikut ini adalah sejumlah berita terpopuler yang dirangkum pada hari Selasa (12/11/2024).
1. Contoh Soal AKGTK Kemenag 2024, Lengkap dengan Kunci Jawaban
Berikut ini adalah contoh soal AKGTK Kemenag 2024 agar dapat menjadi bahan pembelajaran. AKGTK (Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan) Kemenag bertujuan mengukur kompetensi dasar guru dan tenaga kependidikan di lingkungan Kementerian Agama.
Ini mencakup kemampuan literasi, numerasi, serta pemahaman profesional. Soal-soal ini dirancang sesuai dengan standar yang berlaku, memastikan peserta dapat menjalani ujian dengan lebih siap dan percaya diri.
Selain itu, AKGTK Kemenag 2024 juga berfungsi untuk meningkatkan mutu pendidikan secara keseluruhan. Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah sejumlah contoh soal AKGTK Kemenag 2024.
1. Guru menguasai bidang keilmuan lain yang menunjang proses pembelajaran. Adalah kompetensi...
A. pedagogik
B. profesional
C. kepribadian
D. sosial
Baca selengkapnya di sini
Baca Juga: BERITA POPULER: Siapa Maela Asila Selingkuhan Bimo Aryo hingga Vadel Badjideh Minta Lolly Buka Suara
2. Ketahuan Nama Anak Kedua Leslar, Kapan Lesti Kejora Melahirkan?
Lesti Kejora, penyanyi dangdut terkenal Indonesia, kini tengah berbahagia menantikan kelahiran anak keduanya bersama sang suami, Rizky Billar. Usia kehamilannya kini sudah memasuki tujuh bulan, yang berarti momen kelahiran semakin dekat.
Dengan perasaan bahagia dan antusias, pasangan ini pun semakin serius dalam melakukan berbagai persiapan untuk menyambut sang buah hati.
Namun, dalam salah satu kesempatan, Rizky Billar justru keceplosan menyebutkan nama calon anak mereka, meskipun hingga kini mereka masih merahasiakan jenis kelamin sang bayi. Dalam sebuah wawancara, Rizky Billar tak sengaja menyebutkan bahwa mereka berencana menamai calon anak kedua mereka dengan nama “Kejora.”
Nama ini bukanlah pilihan yang sembarangan, melainkan mengandung harapan besar dari sang ayah.
“Harapannya kenapa dikasih nama Kejora supaya kariernya bisa seperti Lesti Kejora,” ujar Billar dengan penuh harapan.
Nama ini seakan mencerminkan keinginan pasangan ini agar sang anak kelak tumbuh menjadi sosok yang bersinar, terkenal, dan berhasil dalam hidupnya, sebagaimana Lesti yang telah mengukir prestasi dalam dunia musik dangdut Indonesia.
Meski demikian, Rizky Billar masih menahan diri untuk tidak mengungkapkan jenis kelamin calon bayi mereka.
Ia beralasan bahwa hal ini ingin dijadikan kejutan bagi keluarga besar dan para penggemar.
“Nanti kami informasikan, sekarang masih di-keep biar surprise,” tambahnya dengan senyum.
Baca selengkapnya di sini
3. Biaya Pasang Listrik Baru 2024, Mulai Daya 450 VA hingga 3.500 VA
Sedang mencari informasi tentang biaya pasang listrik baru 2024? Di tahun ini, biaya pemasangan listrik dari PLN untuk rumah tangga atau usaha memiliki variasi sesuai dengan daya yang dipilih, mulai dari 450 VA hingga kapasitas lebih besar.
Dengan mengikuti ketentuan terbaru dari PLN, kalian bisa memahami pilihan daya yang sesuai dan anggaran yang dibutuhkan.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah informasi biaya pasang listrik baru 2024 sesuai dengan daya lengkap dengan caranya.
Berdasarkan Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Nomor 27 Tahun 2017, berikut biaya pemasangan listrik PLN:
– Daya 450 VA: Rp 421.000
– Daya 900 VA: Rp 843.000
– Daya 1.300 VA: Rp 1.218.000
– Daya 2.200 VA: Rp 2.062.000
– Daya 3.500 VA: Rp 3.391.500
Baca selengkapnya di sini
4. Lesti Hamil Anak Perempuan? Rizky Billar Keceplosan Ungkap Nama Anak Kedua
Lesti Kejora diduga hamil anak perempuan setelah Rizky Billar membocorkan nama untuk si Kecil. Kini, usia kandungan Lesti sudah memasuki tujuh bulan.
Artinya sebentar lagi, adik Muhammad Levian Al Fatih Billar itu akan lahir. Belum lama ini, Rizky Billar tampak membagikan percakapannya dengan sang istri.
Dalam postingan tersebut, Rizky Billar tampaknya tidak sengaja membocorkan nama sang anak.
Pria berumru 29 tahun ini berencana menyematkan nama panggung sang istri 'Kejora'.
Ini menjadi harapan Rizky Billar agar anaknya kelak memiliki masa depan gemilang seperti sang bunda.
"Harapannya kenapa dikasih nama Kejora supaya karirnya bisa seperti Lesti Kejora," kata Rizky Billar.
Di samping itu, Rizky Billar mengaku menjadi suami siaga yang aktif menjaga sang istri dan calon anak mereka.
Aktor yang akrab disapa Billar ini ingin proses kelahiran anak keduanya ini berjalan lancar.
"Iya lebih siaga, amin dan insya Allah," kata Rizky Billar seperti dilansir dari Tribun Seleb.
Baca selengkapnya di sini
Baca Juga: BERITA POPULER: Isi Gugatan Cerai Baim Wong hingga Manfaat Air Rebusan Jagung
5. Efek Jangka Panjang Usai Anak Arie Rieyanthie Tahu Bimo Aryo Selingkuh
Saat anak-anak mengetahui adanya perselingkuhan dalam rumah tangga, terutama ketika perselingkuhan tersebut berlangsung di lingkungan rumah, efek jangka panjang bisa sangat signifikan bagi perkembangan emosional dan psikologis mereka.
Pengalaman ini bukan hanya menimbulkan rasa kaget, tetapi juga mengganggu stabilitas psikologis anak, menciptakan dampak yang bertahan hingga dewasa.
1. Kehilangan Rasa Aman
Anak-anak, terutama di usia yang lebih muda, sangat membutuhkan rasa aman dalam keluarganya.
Ketika salah satu orang tua terlibat dalam perselingkuhan, anak bisa merasa bahwa keluarganya tidak lagi stabil atau dapat diandalkan.
Mereka mungkin merasa dikhianati oleh orang yang mereka percaya, menyebabkan hilangnya perasaan aman dalam rumah, yang dapat memengaruhi kepercayaan mereka pada orang lain di masa depan.
Kehilangan rasa aman ini bisa berujung pada kecemasan dan rasa takut ditinggalkan.
Dalam jangka panjang, anak-anak yang mengalami ini dapat mengembangkan gangguan kecemasan dan ketidakmampuan untuk mempercayai orang lain dalam hubungan pribadi, baik dengan teman maupun pasangan hidup.
2. Pengaruh terhadap Hubungan Anak dengan Orang Tua
Baca selengkapnya di sini
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR